Introduction

International Psychology Program (IP2) adalah program edukasi dari Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang sebagai sarana Pendidikan Mahasiswa yang ingin melakukan studi, tidak hanya di dalam negeri tetapi juga mancanegara. IP2 memiliki dua program yakni Transfer Credit dan Joint Degree.

Transfer Credit merupakan salah satu International Psychology Program yang dapat diikuti oleh mahasiswa reguler dan juga mahasiswa Internasional yang kemudian penilaian yang diperoleh akan dikonversi dari Universitas Mitra tersebut. Terdapat dua pilihan program yang dapat diikuti oleh mahasiswa yaitu dalam bentuk course selama enam bulan (summer course, winter course, dsb) dengan mengikuti mata kuliah tertentu dan tentunya sesuai dengan pilihan mata kuliah yang disediakan. Bentuk lainnya juga mahasiswa dapat mengikuti perkuliahan sebagaimana mestinya dengan mengikuti seluruh mata kuliah yang tersedia di Universitas Mitra Luar Negeri. 

Program lain yang ditawarkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang yaitu Joint Degree yang dirancang khusus untuk mahasiswa Internasional. Dalam program ini mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk menjalankan studinya selama 2 tahun di Universitas Muhammadiyah Malang kemudian 2 tahun pula di Universitas Mitra Luar Negeri. Mahasiswa yang mengikuti program Joint Degree akan memperoleh dua ijazah dengan gelar Sarjana Psikologi dan Bachelor of Science.

 

×